Cochlear™ Baha® Start untuk anak
Baha® Start dapat menjadi langkah pertama bagi anak Anda agar dapat mendengar lebih baik. Perangkat ini juga mendukung perkembangan yang setara dengan teman-temannya yang bisa mendengar.1,2
Suatu langkah dalam perjalanan pendengaran anak Anda
Baha Start membantu anak Anda untuk mendengar kembali melalui konduksi tulang tanpa membutuhkan pembedahan. Ini merupakan solusi konduksi tulang untuk anak-anak yang mengalami kehilangan pendengaran konduktif, kehilangan pendengaran campuran, dan tuli sensorineural satu sisi (SSD).
Baha Start tersusun atas satu atau dua prosesor suara yang dikenakan baik pada Softband maupun SoundArc™ Baha.
Prosesor suara ini menangkap suara di udara dan mengonversi suara tersebut menjadi getaran yang dihantarkan melalui tulang menuju bagian telinga dalam.
Aman. Praktis.
Baha Softband dan SoundArc begitu ringan dan mudah dikenakan serta terpasang erat dan nyaman. Tersedia dalam berbagai ukuran dan warna sehingga anak Anda dapat memilih yang paling mereka sukai.
Pilihan Pemakaian
Warna
Manfaat untuk anak Anda
Akses lebih dini terhadap suara terbukti memberikan perbedaan dalam membantu anak-anak mempelajari, terlibat dalam, dan mengalami sepenuhnya lingkungan mereka yang penuh ragam.3 Baha Start dapat menjadi solusi yang dibutuhkan anak Anda untuk mengakses suara sedini mungkin. Perangkat ini dirancang untuk menghantarkan suara untuk membantu anak-anak mengalami perkembangan yang setara dengan teman-temannya yang bisa mendengar.3,4
Dengan prosesor suara kami yang mutakhir, Baha 6 Max, anak-anak dapat memanfaatkan prosesor suara berukuran kecil yang tangguh yang dirancang untuk menghadirkan suara yang jernih, tajam, dan alami5 tanpa mengganggu kehidupan mereka sehari-hari.
Dirancang dengan mempertimbangkan bayi dan balita
Seorang anak mulai belajar berkomunikasi sebelum mereka mengatakan "mama" atau "dada". Sangat penting untuk memberi bayi akses ke suara sejak dini.6
Nyaman dan lembut
Softband dilengkapi dengan bantalan SoftWear™ Baha, yang dirancang untuk mengurangi tekanan pada kulit sementara memungkinkan transmisi suara.7
Dapat disesuaikan
Tali yang dapat disesuaikan membantu agar pas dikenakan pada bayi atau balita Anda yang aktif, sementara pelepas pengaman membuka Softband jika tersangkut pada suatu benda.
Ringan dan mudah diadaptasi
Baha SoundArc adalah perangkat bantu dengar yang ringan dan mudah diadaptasi, serta cocok untuk orang dewasa dan anak-anak.
Dirancang dengan tampilan modernSeperti kacamata hitam, SoundArc mudah dipasang dan dilepas. Ini dapat memuat satu atau dua prosesor suara Baha. |
Dapat disesuaikanTidak ada dua kepala yang sama persis. Itulah mengapa SoundArc dirancang agar sesuai dengan bentuk dan ukuran kepala yang berbeda-beda, dengan nyaman dan aman. |
PersonalisasiUjung dengan warna yang lembut memungkinkan anak Anda mencocokkannya dengan rambut, gaya, dan pakaian mereka, sehingga mereka dapat mengekspresikan diri mereka dan merasa nyaman saat mengenakan SoundArc. |
Penafian
Minta saran dari tenaga ahli kesehatan Anda tentang pengobatan untuk gangguan pendengaran. Hasil dapat berbeda-beda, dan tenaga ahli kesehatan Anda akan memberikan saran tentang faktor-faktor yang dapat memengaruhi hasil Anda. Selalu ikuti petunjuk penggunaan. Tidak semua produk tersedia di semua negara. Harap hubungi perwakilan Cochlear setempat untuk mendapatkan informasi produk.
Untuk daftar lengkap merek dagang Cochlear, silakan kunjungi halaman Ketentuan Penggunaan kami.
Prosesor Suara Cochlear Baha 6 Max kompatibel dengan perangkat Apple dan Android. Baha Smart App Cochlear tersedia di App Store dan Google Play. Untuk informasi kompatibilitas, kunjungi www.cochlear.com/compatibility
Android, Google Play, dan logo Google Play adalah merek dagang dari Google LLC.
Apple, logo Apple, iPhone, iPad, dan iPod adalah merek dagang Apple Inc., terdaftar di AS dan negara-negara lain. App Store adalah merek layanan Apple Inc.
Referensi
- Lieu JE. Speech-language and educational consequences of unilateral hearing loss in children. Arch Otolaryngol Head Neck Surg. 2004;130(5):524-30.
- Kesser BW, Krook K, Gray LC. Impact of unilateral conductive hearing loss due to aural atresia on academic performance in children. Laryngoscope. 2013;123(9):2270-5.
- Yoshinaga-Itano C. Early Intervention after universal neo-natal hearing screening: impact on outcomes. Dev Disabil Res Rev. 2003;9(4):252-66.
- Hol MK, Cremers CW, Coppens-Schellekens W, Snik AF. The Baha Softband. A new treatment for young children with bilateral congenital aural atresia. Int J Pediatr Otorhinolaryngol. 2005;69:973-80.
- Hoffman J. Subjective evaluation of clear rich and natural sound. Cochlear Bone Anchored Solutions AB, Sweden. 2020; D1788013.
- World Health Organization. Childhood Hearing Loss: Strategies for Prevention and Care. 2016; https://apps.who.int/iris/handle/10665/204632. Diakses 4 November 2020.
- Flynn M and Fyrlund H. Design concept and technological considerations for the new Baha® Softband. Cochlear Bone Anchored Solutions AB, Sweden. 2015; 631194.